Sekolah Diliburkan, Anggota Komisi X DPR RI Sindir Mendikbud

Sekolah Diliburkan, Anggota Komisi X DPR RI Sindir Mendikbud
Anggota komisi X DPR RI, Ali Zamroni., S.Sos. (Foto: Dio Satire/Forumpublik.com)

Jakarta
- Forumpublik.com |
Dalam mengantisipasi pencegahan Covid-19 semestinya yang dilakukan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) adalah membuat batasan maupun koridor ataupun juklak juknis tentang diliburkannya aktivitas sekolah-sekolah yang saat ini menjadi inisiatif kepala daerah.

Peran Kemendikbud dalam hal ini khususnya menteri pendidikan semestinya dominan dalam meliburkan sekolah mengantisipasi penyebaran Covid-19.

Anggota komisi X DPR RI, Ali Zamroni mengatakan semestinya Kemendikbud sudah melakukan antisipasi sejak jauh hari sebelum Covid-19 ini merebak.

Dan inisiatif Bupati, Gubernur dan Walikota dilaksanakan tanpa adanya panduan maupun himbauan dari Kemendikbud untuk mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan terburuk yang akan terjadi di sekolah.

"Pak menteri harus sudah melakukan antisipasi dari jauh-jauh hari seharusnya," kata Ali Zamroni saat diwawancarai via telepon, Minggu, (15/03/20).

Baca juga:

Kendati demikian peran Nadiem Makarim dalam melakukan antisipasi pencegahan Covid 19 di sekolah sangat minim sekali terlebih Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) yang semestinya dilaksanakan hari Senin (16/03/20).

"Tidak sama sekali ada tidak solusi bagaimana dan sebaiknya dilakukan ini menjadi catatan koreksi mas Menteri," ungkapnya.

"Pak menteri dalam mengantisipasi UNBK sangat minim sekali, itu menunjukkan ketidaksiapan pemerintah di bidang pendidikan dalam menangani Virus Corona," tambah Ali.

Lanjut Ali, Kemendikbud lebih melakukan langkah preventif dengan melibatkan seluruh unsur unsur pendidikan didalamnya, termasuk unsur pendidik dan tenaga kependidikan siswa-siswi pegiat-pegiat pendidikan maupun orang tua murid dalam mencegah Covid-19. Dalam hal ini Kemendikbud dirasa kurang sensitif terhadap isu Covid-19.

Pusat Data dan Informasi Kementerian (Pusdatin) Kemendikbud harus di optimalisasi dalam libur sekolah mengantisipasi Covid-19 saat ini. Belajar di dunia maya menjadi solusi dalam bentuk pembelajaran digital dirumah

"Dalam situasi seperti ini mari kira bersatu dan sebisa mungkin mencari solusi terbaik untuk mencegahan Covid-19," tutup Ali.

Lihat juga:

Dio Satire
Editor: Tonang

0 comments:

Post a Comment